EDC (Electronic Data Capture) adalah alat penerima pembayaran nontunai, baik itu dari kartu debit, kredit, atau e-money. Mesin EDC juga bisa menghubungkan antar rekening bank, sehingga sangat berguna untuk usaha Agen Pembayaran Juragan.
Karena kini banyak pelanggan yang memilih untuk membayar secara nontunai, mesin EDC bisa membantu urusan pembayaran Juragan jadi lebih lancar dan omzet penjualan pun meningkat. Selain itu, keberadaan mesin EDC juga meningkatkan citra baik dan kredibilitas Juragan sebagai Agen Pembayaran di mata pelanggan.